EFEKTIFITAS CERAMAH DAN AUDIO VISUAL DALAM PENINGKATAN PENGETAHUAN DISMENOREA PADA SISWI SMA

Authors

  • Winarni Winarni

DOI:

https://doi.org/10.30787/gaster.v14i2.120

Abstract

dismenore merupakan salah satu gangguan kesehatan reproduksi yang sering dialami remaja, sehingga  perlu mendapat perhatian. Upaya peningkatkan kesehatan reproduksi remaja salah satunya dengan mengadakan penyuluhan. Pemilihan metode penyuluhan sangat berperan dalam keberhasilan penyebar luasan informasi. Berdasarkan studi pendahuluan yang dilakukan pada siswi SMA MTA SURAKARTA diketahui bahwa mayoritas pengetahuan Disminorea kurang.  Tujuan, untuk mengetahui efektifitas metode penyuluhan  ceramah dan audio visual dalam peningkatan  pengetahuan dismenore pada siswi SMA MTA Surakarta. Metode penelitian, menggunakan quasi eksperiment dengan desain pre test-post test contol group. Jumlah sampel 76, teknik sampling propotional random sampling. Hasil, Karakteristik responden mayoritas berumur 17 tahun (88,2%) dan semua menyatakan sudah pernah mendapatkan informasi,  mayoritas sumber informasi diperoleh dari teman yaitu 44 responden (32,35%) dan media yaitu 41 responden (30,14%). Pengetahuan kelompok ceramah mengalami peningkatan sebesar 3,96 dengan mayoritas pengetahuan baik, sedangkan kelompok audio visual mengalami peningkatan sebesar 1,92 atau rata-rata mempunyai pengetahuan baik dan cukup. Analisis statistik dengan menggunakan Uji t diperoleh hasil terdapat perbedaan  efektifitas metode penyuluhan ceramah dan audio visual dalam peningkatan pengetahuan. Simpulan, Metode penyuluhan ceramah lebih efektif dibandingkan dengan metode audio visual

Published

2016-09-09

Issue

Section

Artikel