UPAYA PENCEGAHAN STUNTING MELALUI KELAS IBU HAMIL

Authors

  • Rita Kusumadewi Universitas 'Aisyiyah Surakarta
  • Kamidah Kamidah Universitas 'Aisyiyah Surakarta
  • Enny Yuliaswati Universitas 'Aisyiyah Surakarta
  • Siska Ningtyas Prabasari Universitas 'Aisyiyah Surakarta
  • Sri Kustiyati Universitas 'Aisyiyah Surakarta
  • Yuntafiatul Universitas 'Aisyiyah Surakarta

DOI:

https://doi.org/10.30787/empowerment.v5i1.1676

Keywords:

Pregnant Woman, Maternal Class, Stunting

Abstract

Stunting adalah masalah gizi kronis yang memengaruhi pertumbuhan dan perkembangan anak, terutama dalam 1000 Hari Pertama Kehidupan (HPK). Penyebab utama meliputi kurangnya asupan gizi, pola makan yang buruk, dan rendahnya pengetahuan ibu tentang gizi selama kehamilan. Program ini bertujuan meningkatkan pengetahuan ibu hamil tentang pencegahan stunting melalui kelas ibu hamil. Kegiatan dilaksanakan di Klinik Pratama Hidayah dengan melibatkan 50 ibu hamil yang dibagi menjadi dua kelompok. Edukasi dilakukan melalui ceramah, diskusi interaktif, dan media visual seperti PowerPoint. Materi meliputi pencegahan stunting, nutrisi yang dibutuhkan selama kehamilan, serta faktor pendukung lainnya. Pretest dilakukan sebelum sesi untuk menilai pengetahuan awal peserta, diikuti oleh posttest setelah penyuluhan. Hasil menunjukkan peningkatan signifikan dalam pengetahuan peserta. Sebelum penyuluhan, 86% ibu hamil berada pada kategori pengetahuan kurang, 14% cukup, dan tidak ada yang baik. Setelah penyuluhan, kategori pengetahuan baik meningkat menjadi 28%, cukup menjadi 68%, dan kurang menurun menjadi 4%. Kesimpulan menunjukkan bahwa kelas ibu hamil efektif dalam meningkatkan pemahaman tentang pencegahan stunting. Selain memberikan edukasi gizi, program ini mendorong ibu hamil untuk lebih peduli terhadap pemeriksaan kehamilan, pola makan bergizi, dan perawatan selama kehamilan. Program ini diharapkan berkontribusi pada penurunan prevalensi stunting, meningkatkan kualitas hidup ibu dan anak, serta menciptakan generasi yang lebih sehat

References

Anggraeni, S., Baiyo, M., Kuwandari, M., & Wardani, N. (2024). Sosialisasi Upaya Pencegahan Stunting Pada Ibu Hamil Dengan Penerapan Gizi Seimbang. 2(2), 66–71.

Hasibuan, Y., & Kriswibowo, A. (2023). Evaluasi Gerakan 1000 Hari Pertama Kehidupan (HPK) Dalam Melakukan Penanggulangan Stunting. Ilmu Administrasi Dan Sosial, 12(1), 42–50.

Kementrian Kesehatan RI. (2021). Buku Saku Hasil Studi Status Gizi Indonesia.

Kirana, R., & Hariati, N. W. (2022). Pengaruh Media Promosi Kesehatan Terhadap Perilaku Ibu Dalam Pencegahan Stunting Di Masa Pandemi Covid-19 (Pada Anak Sekolah TK Kuncup Harapan Banjarbaru). Jurnal Inovasi Penelitian, 2.

Kurniawati, E., T., Rahmawati, A., & Widyastuti, S. (2021). Efektivitas Penyuluhan Kesehatan terhadap Pengetahuan Ibu Hamil tentang Pencegahan Stunting. Jurnal Kesehatan Masyarakat, 10(2), 150–157.

Liska, C., & Ruhayati, R. (2019). Pengaruh Pelaksanaan Kelas Ibu Hamil terhadap Pengetahuan Tentang Tanda-tanda Bahaya Kehamilan dan Sikap dalam Pemilihan Penolong Persalinan di Wilayah Kerja Uptd Yankes Pacet Kabupaten Bandung. Syntax Literate, 3(12), 27–36. https://doi.org/10.36418/syntax-literate.v3i12.508

Malia, A., Farhati, F., Rahmah, S., Maritalia, D., Nuraina, N., & Dewita, D. (2022). Pelaksanaan Kelas Ibu Hamil dalam Upaya Pencegahan Stunting. Jurnal Kebidanan, 12(1), 73–80. https://doi.org/10.35874/jib.v12i1.1015

Prasetyo, H., & Sari, R. N. (2020). Penyuluhan Interaktif sebagai Upaya Peningkatan Pengetahuan dan Perilaku Pencegahan Stunting pada Ibu Hamil. Jurnal Ilmu Kesehatan, 8(1), 45–52.

Pusat Data dan Informasi Kementrian Kesehatan RI. (2022). Situasi Balita Pendek. Pusat Data Dan Informasi Kementrian Kesehatan RI.

Ramadhan, D. A. P., & Ahmad, M. J. (2024). Pertanggungjawaban Negara Terhadap Permasalahan Anak Stunting Di Indonesia. Civilia: Jurnal Kajian Hukum Dan Pendidikan Kewarganegaraan, 3(1), 14–26.

Rudatiningtyas, U. F., Khotimah, K., & Satwanto, G. B. (2024). 6.+Ulfa+Fadilla. Jurnal Kesehatan Dan Science, XX(1), 53–65.

Sari, N. A. M. E., & Rahyanti, N. M. S. (2022). Optimalisasi Tim Pendamping Keluarga (TPK) Dalam Upaya Pencegahan Stunting. Jurnal Keperawatan Muhammadiyah, 7(4), 101–106. https://doi.org/10.30651/jkm.v7i4.15285

Siagian, N. A., Sihombing, T. E., Manalu, A. B., Yanti, M. D., & Ariescha, P. A. Y. (2020). Pengaruh Pelaksanaan Program Kelas Ibu Hamil Terhadap Pengetahuan Ibu Tentang Manfaat Anc Di Desa Mekar Sari Kecamatan Delitua Kabupaten Deliserdang Tahun 2019. Jurnal Kebidanan Kestra (Jkk), 2(2), 172–177. https://doi.org/10.35451/jkk.v2i2.380

Sihotang, K. br, Nurdin, A., Fitria, U., Dinen, K. A., & Kurnia, R. (2023). Edukasi Gizi pada Ibu Hamil Mencegah Stunting pada Kelas Ibu Hamil. Public Health Journal, 10(3), 443–451. https://doi.org/10.26630/jk.v10i3.1389

UNICEF. (2020). Situasi Anak di Indonesia - Tren, peluang, dan Tantangan dalam Memenuhi Hak-Hak Anak. Unicef Indonesia, 8–38.

WHO. (2023). Prevalensi Stunting Pada Anak Di Bawah Usia 5 Tahun. Statistik Kesehatan Dunia

Published

2025-03-22

Issue

Section

Articles